Sabtu, 24 November 2012

sajak subuh hari

Tidakkah kau dengar?
Panggilan sempurna itu
rintihnya sang pengundang surga
bukan tuk dirasa iba,tatkala tempatnya sunyi
tp ia takut
Takut kalau kalau suaranya tak sampai merasuk relung hatimu
tak tersindirkah ?
Senyaman dan sehangat alas tidurmu
tak sehangat dan syahdunya alas sujudmu
sang pemanggil tetap memekik
sampai penuh tali uratnya
‘assholatu khoirum minna na’um?’ itu katanya
‘assholatu khoirum minna na’um?’ itu seruanya
“hai,bangunlah saudaraku” ,dalam hatinya
dan ku terbangun
masih terasa pusing memang
kubalas seruannya
“dimana kopiahku?”

Tidak ada komentar:

Posting Komentar